ALUMNI

Firda Aribatul Khofifah

Alhamdulillah, saya sangat bersyukur bisa kuliah di Sistem Informasi Universitas Alma Ata. Selain fasilitas kampus yang memadai, saya juga beruntung mendapatkan beasiswa yang sangat membantu meringankan beban biaya kuliah dan hidup di Jogja. Program MBKM yang didukung oleh kampus dan dosen memberikan saya kesempatan untuk mengembangkan diri di luar kelas. Pelatihan persiapan kerja dan CPNS yang disediakan juga sangat bermanfaat. Perpustakaan yang nyaman dan lengkap menjadi tempat favorit saya untuk mengerjakan tugas dan skripsi. Terima kasih UAA atas semua dukungannya

PEBY SETIAWAN

Kuliah di alma ata khususnya prodi sistem informasi sangat menyenangkan dan banyak sekali ilmu yang didapatkan semoga kedepan universitas alma ata khususnya prodi sistem informasi semakin jaya jaya jaya aamiin🙂..

Gito Putro Wicaksono

Menyenangkan, dapat pembelajaran ilmu yang bermanfaat, pengajar baik dan selalu memberikan pembelajaran baru bagi mahasiswa/mahasiswi serta saling mendukung mahasiswa menjadi yang terbaik untuk diri sendiri/kampus/ dan negara

Ardiana Abdul Gumelar

Assalamualaikum wr.wb
Alhamdulillah saya ucapkan karena saya bisa berkuliah di Universitas Alma Ata melalui jalur Beasiswa Bidikmisi dengan jurusan Sistem Informasi. Lulusan Prodi Sistem Informasi adalah salah satu jurusan yang sangat di butuhkan di berbagai aspek Instansi, lembaga maupun perusahaan. saya selaku alumni prodi Sistem Informasi merasakan bahwa ilmu yang dipelajari dan di berikan oleh dosen sangatlah relevan dengan kebutuhan saat ini khusus era Digital.
Dengan begitu saya bangga sebagai lulusan dari prodi Sistem Informasi Universitas Alma Ata, semoga kedepannya Prodi Sistem Informasi mampu menghasilkan lulusan-lulusan yang berkompeten pada bidang teknologi khususnya dan bermanfaat bagi nusa dan bangsa.

Renita

Universitas Alma ata Paket Komplit dalam menuntun ilmu dan agama..
Untuk Prodi Sistem Informasi Luar biasa dg Dosenn²nya Yang ekstraa sabar diangkatan 2017⚘️

Muhhamad Tasdiq Arroziq

Alhamdulillah saya bangga menjadi lulusan Universitas Alma Ata, banyak ilmu dan pengalaman yang saya dapat ketika berkuliah. Dan menjadi bekal penting saya ketika berkarir

SAEROZI ALFAN NUGROHO

Menurut saya sebagai salah satu lulusan dari prodi sistem informasi Fakultas Komputer dan Teknik UAA. Universitas Alma Ata adalah Universitas terbaik yg mengedepankan nilai nilai islami bersanding dengan ilmu teknologi yg selaras mengikuti perkembangan zaman. Model pembelajaran yg diterapkan bapak ibu dosen membuat saya bisa tumbuh kembang dengan baik mulai dari softkill, hardskill. Sehingga sewaktu masuk di dunia kerja saya bisa lebih cepat menyesuaikan karena ilmu serta pengalaman semasa kuliah sangat sangat berguna sekali. Saya ucapkan terimakasih bapak ibu dosen terutama pak yanuar selaku DPA saya dalam 4 tahun ini. Pak Tri Rochmadi pembimbing skripsi yang amat teramat sat set sehingga saya bisa menyelesaikan kuliah tepat waktu 🙏 .